Dari Pul Y, Sulawesi Tengah juga dipastikan tampil di semifinal setelah memenangkan laga melawan DKI Jakarta. Sulteng menang dengan skor 3-0 (25-21, 25-20, 25-20).
Ini adalah kemenangan kedua Sulteng di Pul Y. Sebelumnya, Afifah cs menang atas Sulbar dengan skor yang sama 3-0.
Hasil ini juga meloloskan tim putri Jawa Timur ke semifinal. Karena, Yolla Yuliana cs juga sudah meraih dua kemenangan, yaitu atas DKI Jakarta 3-0 dan Sulbar 3-2.
Perebutan juara Pul Y bakal diperebutkan Jatim dan Sulteng, Senin (7/10). Sementara DKI Jakarta dan Sulbar harus pulang lebih dulu dari turnamen berhadiah total sekitar Rp 2,5 miliar itu.
Â