Friday, November 22, 2024
HomePolitikPDIP Siapkan Calon Gubernur Kejutan di Pilkada Jawa Barat 2024, Beri Sinyal...

PDIP Siapkan Calon Gubernur Kejutan di Pilkada Jawa Barat 2024, Beri Sinyal Ini

Liputan6.com, Jakarta Ketua DPD PDI Perjuangan (PDIP) Jawa Barat, Ono Surono menyatakan, partainya akan mengusung calon kejutan di Pilkada Jawa Barat 2024.

Dia menuturkan, sinyal cagub yang diusung bukan kader banteng sendiri.

“Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat yang akan diusung adalah figur yang akan memberikan kejutan untuk rakyat Jawa Barat,” kata Ono dalam keterangannya, Kamis (29/8/2024).

Menurut Ono, nama paslon yang digodok campuran antara kader partai lain dan non kader.

“Figur tersebut adalah figur yang akan diterima oleh rakyat Jawa Barat walau yang bersangkutan bisa saja bukan merupakan Kader PDI Perjuangan (PDIP) dan perpaduannya bisa saja dari partai lain,” ungkap dia.

Ono pun menegaskan, PDIP akan mendaftarkan jagoan mereka untuk Pilkada Jawa Barat 2024 di detik-detik terakhir.

“Mudah-mudahan PDI Perjuangan bisa mendaftarkan hari Kamis di detik-detik terakhir pendaftaran. Mohon Doa dari rakyat Jawa Barat,” kata dia.

Sebelumnya, PDI Perjuangan (PDIP) secara resmi telah mengumumkan secara resmi pemberian rekomendasi kepada pasangan bakal calon kepala daerah untuk Pilkada Serentak 2024 Tingkat Kabupaten/Kota se-Jawa Barat.

Partai berlogo banteng itu menyampaikan pengumuman tersebut di Kantor DPP Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, Senin, 26 Agustus 2024.

 Diketahui, terdapat 16 pasangan bakal calon yang mendapat rekomendasi. Nama Dadang Supriatna, Bupati Bandung saat ini, termasuk dalam daftar tersebut. Dia berpasangan dengan Ali Syakieb.

Source link

BERITA TERKAIT

berita populer