Tuesday, November 5, 2024
HomeBeritaHuadi Group Membantu Korban Banjir dan Longsor Melalui Dinsos Bantaeng

Huadi Group Membantu Korban Banjir dan Longsor Melalui Dinsos Bantaeng

Huadi Group mengungkapkan kepedulian dan dukanya terhadap musibah banjir dan longsor yang melanda sejumlah daerah di Sulawesi Selatan seperti Toraja Utara, Tana Toraja, Enrekang, Luwu, Luwu Utara, Wajo, Sidrap, dan Sinjai.

Bantuan yang diberikan berupa 50 karung beras berisi 5kg per karung, 26 dus indomie, dan 15 dus biskuit. Bantuan disalurkan melalui Dinas Sosial Kabupaten Bantaeng dan diterima oleh tim Tagana Kabupaten Bantaeng.

Kurniadi Akbar sebagai perwakilan Huadi Group menyampaikan bahwa bantuan tersebut didistribusikan melalui jalur resmi dan diserahkan di Kantor Dinas Sosial Kabupaten Bantaeng pada Rabu, 8 Mei 2024.

Dia juga menambahkan bahwa bantuan tersebut merupakan bentuk kepedulian Huadi Group terhadap situasi darurat yang terjadi di beberapa daerah di Sulawesi Selatan.

Huadi Group juga menyampaikan belasungkawa kepada seluruh korban musibah di daerah-daerah terdampak di Sulsel dan mengungkapkan solidaritas dengan kesedihan yang dirasakan oleh mereka.

“Duka mereka adalah duka kita. Kami turut berduka cita atas musibah yang menimpa saudara-saudara kita di berbagai kabupaten di Sulsel,” ucap Kurniadi Akbar.

Source link

BERITA TERKAIT

berita populer