Home Gaya Hidup Cara Mudah Kurangi Gula di Nasi, Penderita Diabetes Wajib Tahu

Cara Mudah Kurangi Gula di Nasi, Penderita Diabetes Wajib Tahu

0




Jakarta, CNBC Indonesia – Penderita diabetes seringkali disarankan untuk mengurangi konsumsi nasi. Sebab, meski menjadi makanan utama di banyak negara, nasi mengandung kadar gula cukup tinggi yang bisa berbahaya bagi penderita diabetes. 

Perlu diketahui, kebanyakan jenis nasi memiliki indeks glikemik (IG) tinggi, artinya nasi melepaskan energi dengan cepat dan menyebabkan peningkatan cepat pada kadar glukosa darah.

Untungnya, ada cara mudah mengonsumsi nasi dengan aman bagi penderita diabetes. 

Penelitian yang dipublikasikan Asia Pacific Journal of Clinical Nutrition menemukan bahwa mengonsumsi nasi yang telah didinginkan selama 24 jam dan dipanaskan kembali dapat memberikan respons gula darah yang jauh lebih rendah daripada nasi panas yang baru dimasak.

Para peneliti mengatakan, manfaat ini juga bisa diperoleh ketika Anda mendinginkan nasi di suhu ruang selama beberapa saat sebelum mengonsumsinya.

Selain itu, sebuah studi yang dipublikasikan PubMed Central juga menemukan bahwa nasi dingin memiliki zat pati resisten yang tinggi sehingga lebih aman dikonsumsi oleh para pasien diabetes.

Tidak hanya itu, kalori di dalam nasi dingin juga menurun 50 sampai 60 persen. Hal ini membuat nasi dingin lebih baik bagi orang yang ingin menurunkan berat badan.

Dengan demikian, nasi dingin atau yang telah didiamkan di suhu ruang dinilai lebih aman dan sehat, terutama bagi penderita diabetes.

Cara aman mengonsumsi nasi dingin bagi penderita diabetes, seperti dikutip dari Healthline:

  • Untuk mendinginkan nasi yang baru dimasak, dinginkan dalam waktu 1 jam dengan cara menuangkannya ke dalam beberapa wadah. 
  • Untuk mendinginkan sisa nasi, tempatkan dalam wadah kedap udara. 
  • Sisa nasi tidak boleh dibiarkan di suhu ruangan selama lebih dari 2 jam. Jika lebih dari 2 jam, sebaiknya dibuang.
  • Pastikan untuk mendinginkan nasi di bawah suhu 5ºC untuk mencegah pembentukan spora.
  • Anda dapat menyimpan nasi di dalam kulkas hingga 3-4 hari.

(hsy/hsy)

Saksikan video di bawah ini:

Video: Hampir 20 Juta Orang Indonesia Kena Diabetes





Next Article



9 Tanda-tanda Tubuh Overdosis Gula, Bisa Jadi Penyakit Serius!



Source link

Exit mobile version