Home Gaya Hidup 10 Cara Menjadi Ayah yang Baik dan Suami yang Hebat

10 Cara Menjadi Ayah yang Baik dan Suami yang Hebat

0




Jakarta, CNBC Indonesia – Menjalani peran sebagai suami yang juga kepala keluarga tidaklah mudah. Seorang suami yang hebat dituntut untuk bisa memberikan dukungan secara finansial dan emosional kepada istri dan anak-anaknya.

Secara khusus, seorang pria memiliki peran yang luar biasa dalam perkembangan anak-anaknya. Dilansir BBC, seorang anak yang terlibat secara emosional dengan ayahnya menunjukkan perkembangan mental yang lebih baik saat masih balita. Mereka cenderung tumbuh tanpa memiliki masalah perilaku dibandingkan anak yang tidak dekat dengan ayahnya.

“Faktor-faktor yang mengarah pada pembentukan hubungan dianggap sama persis antara hubungan antara ayah dan ibu. Hal tersebut bergantung pada keterlibatan secara emosional, mengenali kebutuhan anak, menanggapinya, menyediakan kenyamanan, dan memberikan dukungan yang dibutuhkan anak,” kata psikolog dari University of Cambridge, Michael Lamb.

Bila sudah menjadi ayah yang baik, jangan lupa untuk menjadi suami yang hebat. Menjadi suami yang hebat dapat membentuk citra diri yang positif bagi anak, sehingga mereka pun dapat tumbuh dengan optimal.

Lantas, apa saja cara menjadi ayah yang baik dan suami yang hebat? Simak penjelasan dari Bubun berikut ini ya.

Cara menjadi ayah dan suami yang baik
Melansir dari beberapa sumber, berikut 10 cara menjadi ayah yang baik dan suami yang hebat:

1. Fleksibel dengan pekerjaan rumah dan mengurus anak

Salah satu cara menjadi ayah dan suami yang baik adalah memiliki fleksibilitas dalam berbagi tugas dengan istri. Artinya, Ayah dapat mengerjakan pekerjaan rumah dan mengurus anak dengan beban yang sama dengan Bunda.

Dilansir laman Your Tango, tanda-tanda suami yang baik adalah ketika ia bersikap mendukung dan menganggap bahwa laki-laki dan perempuan memiliki peran yang sama atau setidaknya cukup mirip dalam pemenuhan kebutuhan.

2. Menjalin komunikasi yang baik dengan istri dan anak
Seorang ayah juga dituntut untuk bisa terbuka dan mampu menjalin komunikasi yang baik dengan istri dan anaknya. Komunikasi yang efektif dapat membangun kepercayaan dengan anak dan memperkuat hubungan dengan pasangan.

“Komunikasi yang sehat sangat penting untuk kesehatan hubungan apa pun, dan penting bagi kedua pasangan untuk berkomunikasi secara jujur dan penuh rasa hormat satu sama lain,” ujar Jennifer Jacobsen, PhD, seorang psikolog, dikutip dari Marriage.

Berita selengkapnya >>> Klik di sini

(miq/miq)

Saksikan video di bawah ini:

Video: Inovasi Parfum Lokal ‘Berebut” Pasar Saat Daya Beli Lesu




Next Article



Sering Dianggap Sepele, 2 Skill Ini Jadi Rahasia Kesuksesan Anak



Source link

Exit mobile version