Friday, December 6, 2024
HomeGaya HidupDaftar 4 Tim Lolos ke Babak 16 Besar Piala Eropa 2024

Daftar 4 Tim Lolos ke Babak 16 Besar Piala Eropa 2024


Jakarta, CNBC Indonesia – Piala Eropa 2024 masih berlangsung. Turnamen ini diikuti oleh 24 negara Eropa dan dibagi ke dalam enam grup. Terdapat 12 tim yang otomatis melaju, yaitu 6 juara grup dan 6 runner-up grup. Sisa 4 tim di babak 16 besar diambil dari 4 tim peringkat 3 terbaik dari Grup A hingga F.

Babak gugur sendiri akan dimulai pada 29 Juni yang akan datang. Pada fase ini, setiap tim memainkan satu laga. Jika skor imbang imbang pada waktu normal, maka laga dilanjutkan ke extra time hingga adu penalti.

Seperti diberitakan CNN Indonesia, hasil imbang antara Jerman dan Swiss memastikan dua negara tersebut menjadi wakil Grup A yang mendapat tiket otomatis ke babak 16 besar.

Sementara Hungaria, yang menang atas Skotlandia, akan bersaing pada perebutan peringkat ketiga terbaik. Nasib nahas dialami Skotlandia yang harus pulang lebih dulu.

Jerman menjadi pemimpin klasemen Grup A dengan koleksi tujuh poin dari dua kali menang, melawan Skotlandia dan Hungaria, serta seri melawan Swiss. Die Mannschaft tercatat sebagai tim paling produktif dengan delapan gol.

Sedangkan Swiss menjadi runner up Grup A. La Nati juga tidak pernah kalah. Granit Xhaka dan kawan-kawan menang atas Hungaria dan ditahan imbang Skotlandia serta Jerman sehingga memiliki lima poin.

Jerman akan menghadapi runner up Grup C pada babak 16 besar. Saat ini runner up Grup C ditempati Denmark, namun posisi masih bisa berubah. Swiss akan bertemu peringkat kedua Grup B yang untuk sementara ditempati Italia.

Selain Jerman dan Swiss, terdapat dua negara lain yang sudah lebih dulu memastikan tempat di babak 16 besar. Spanyol yang menang atas Kroasia dan Italia sudah dipastikan bakal menjadi juara Grup B. La Furia Roja bakal bertemu dengan salah satu penghuni peringkat ketiga terbaik.

Portugal juga sudah memastikan tempat di puncak klasemen Grup F setelah mengalahkan Republik Ceko dan Turki. Sama seperti Spanyol, Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan bakal bertemu dengan salah satu dari empat penghuni peringkat ketiga terbaik.

Daftar 4 Tim Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024
1. Jerman
2. Spanyol
3. Portugal
4. Swiss

[Gambas:Video CNBC]

Artikel Selanjutnya

Praktik Dukun RI Dibongkar Dokter Jerman, Tak Diduga Malah…

(miq/miq)


Source link

BERITA TERKAIT

berita populer