RAKYATSULSEL – Hari Raya Idul Adha yang jatuh pada 16-17 Juni nanti akan diisi dengan tradisi menyembelih hewan kurban oleh masyarakat. Komunitas warga, umumnya yang bertetangga, akan mengikuti proses penyembelihan, pembersihan, hingga pembagian daging hewan tersebut.
Namun, di tengah semarak Idul Adha, ada hal penting yang perlu diperhatikan. Epidemiolog dari Griffith University Australia, Dicky Budiman, meminta masyarakat tetap mewaspadai potensi penyakit yang datang dari hewan kurban. Faktor kebersihan harus diperhatikan untuk mengurangi risiko penularan zoonosis—sebutan untuk penyakit yang menular dari hewan ke manusia.
Memilih Hewan Kurban yang Sehat
“Penting untuk memilih hewan kurban yang sehat, sebelum disembelih,” tutur Dicky melalui keterangan tertulis, Kamis, 6 Juni 2024. Kondisi fisik hewan bisa menggambarkan kesehatannya. “Semisal tidak lesu dan bulunya bersih, tidak ada bekas luka, borok, ataupun tanda-tanda penyakit kulit,” tutur Dicky. Pemeriksaan pernafasan hewan juga penting. Menurut Dicky, hewan yang menunjukkan gejala batuk atau mengeluarkan lendir dari hidung wajib dicurigai. Mata hewan juga harus bersih dan cerah, serta tidak ada tanda-tanda kekeruhan. Gusi hewan yang sehat juga umumnya berwarna merah muda. “Seharusnya tidak ada luka maupun pembengkakan,” kata dia.
Mengenal Penyakit Zoonosis
Dicky memaparkan sejumlah penyakit zoonosis yang fatal bila menginfeksi manusia. Bentuk gejalanya beragam, namun hampir seluruh penyakit menular tersebut ditandai dengan demam.
Berikut daftar penyakit yang dimaksud:
Anthrax
Penyakit ini sering juga disebut sebagai radang paru pada sapi gila. Anthrax adalah penyakit menular yang disebabkan oleh bakteri Bacillus anthracis. Penyakit ini menulari manusia yang berkontak fisik dengan hewan terinfeksi, maupun produk hewani seperti daging, darah, dan kulit. Gejala yang ditimbulkan pada manusia mencakup demam, bisul kulit, dan gangguan pernapasan.
Brucellosis
Penyakit ini disebabkan oleh bakteri Brucella spp. Menular melalui kontak dengan cairan tubuh hewan yang terinfeksi atau konsumsi produk susu yang tidak dipasteurisasi. Manusia yang terinfeksi akan mengalami demam berkepanjangan, sakit sendi, dan kelelahan.
Leptospirosis
Leptopirosis timbul dari bakteri Leptospira. Penyakit ini menular lewat air atau tanah yang terkontaminasi urine hewan terinfeksi. Gejala pada manusia termasuk demam tinggi, sakit kepala, dan masalah ginjal.
Q Fever
Demam ini termasuk penyakit zoonosis endemik yang banyak dijumpai di Jawa Barat. Penyakit yang dipicu oleh bakteri Coxiella burnetii ini menular melalui saluran pernafasan. Manusia terinfeksi bila menghirup partikel udara yang terkontaminasi dari hewan berpenyakit. Gejalanya mencakup demam tinggi, nyeri otot, dan pneumonia.
Salmonellosis
Disebabkan oleh bakteri Salmonella, penyakit ini datang dari daging atau produk hewani yang terkontaminasi. Gejalanya termasuk diare, demam, dan kram perut.
Dengan memahami dan mewaspadai penyakit-penyakit ini, kita dapat menjalankan tradisi menyembelih hewan kurban dengan lebih aman dan sehat. Selamat Hari Raya Idul Adha!