Saturday, December 7, 2024
HomeBeritaTP PKK Intan Jaya Gali Ilmu dari UMKM Binaan TP PKK Kota...

TP PKK Intan Jaya Gali Ilmu dari UMKM Binaan TP PKK Kota Makassar

MAKASSAR, RAKYATSULSEL – TP PKK Kota Makassar menerima kunjungan studi tiru dari TP PKK Kabupaten Intan Jaya yang dipimpin langsung oleh Ketua TP PKK Intan Jaya Ancela Sondegau, Kamis (20/6/2024).

Mereka diterima langsung oleh Ketua TP PKK Kecamatan Rappocini A. Faradillah Amin didampingi Wakil Ketua TP PKK Kecamatan Rappocini Indah Zulfadli, serta seluruh kader.

Rombongan TP PKK Intan Jaya mengunjungi Kecamatan Rappocini untuk mempelajari beberapa unit usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) yang dibina oleh TP PKK Kota Makassar.

Selama kunjungan tersebut, rombongan TP PKK Intan Jaya mendapatkan kesempatan untuk melihat langsung proses produksi Cokelat Makalate binaan UP2K Ballaparang Sejahtera Kelurahan Ballaparang.

Mereka juga menyempatkan mengunjungi UMKM Peyek Ainun dan Toko Butik Batik Lontara Makassar di Lorong PKK Madeceng Kelurahan Banta-Bantaeng Kecamatan Rappocini.

Ketiga UMKM ini telah berhasil memberdayakan masyarakat setempat dan memberikan kontribusi signifikan terhadap perekonomian lokal.

Wakil Ketua Pokja 2 TP PKK Kota Makassar, Linda Salengke menyampaikan apresiasinya atas kunjungan tersebut. Menurutnya, momen ini menjadi kesempatan yang baik untuk berbagi pengalaman dan pengetahuan dalam mengembangkan UMKM.

“Kami berharap kunjungan ini dapat memberikan inspirasi bagi TP PKK Intan Jaya dalam memberdayakan masyarakat di wilayah mereka,” ujar Linda.

Kunjungan ini juga diisi dengan diskusi interaktif antara anggota TP PKK dari kedua daerah, yang diharapkan dapat mempererat hubungan kerja sama dan meningkatkan efektivitas program pemberdayaan masyarakat ke depannya.

Linda juga berharap, kunjungan studi tiru ini mendorong terciptanya inovasi baru dalam pengembangan UMKM.

“Kami dari TP PKK Kota Makassar berharap agar TP PKK Intan Jaya dapat mengadaptasi dan mengembangkan berbagai program pemberdayaan yang telah berjalan sukses di Kota Makassar,” jelasnya.

Di tempat yang sama, Ketua TP PKK Rappocini, A. Faradillah, juga turut bersyukur atas kunjungan ini, sebab dari kunjungan ini, UMKM setempat mendapatkan manfaat langsung.

“Alhamdulillah, dari kunjungan ini, rombongan dari TP PKK Ingan Jaya banyak membeli produk hasil UMKM di sini. Tentu ini menambah penghasilan UMKM kita dan tentunya menjadi dukungan nyata bagi para pelaku UMKM untuk terus berkarya dan berkembang,” tandasnya.

Pada kesempatan ini, turut hadir pula Lurah Ballaparang bersama Ketua TP PKK Kelurahan Ballaparang serta Kader Pokja 2 PKK Kecamatan dan Kelurahan. (*)

Source link

BERITA TERKAIT

berita populer